GURU-GURU SDN 26 RABADOMPU BARAT MATANGKAN PERSIAPAN UJIAN PRAKTIK SEKOLAH

Rabadompu Barat, 19 April 2025-Menjelang pelaksanaan ujian Praktik Ujian Sekolah bagi peserta didik kelas VI, Para Bapak dan Ibu guru SDN Negeri 26 Rabadompu Barat melaksanakan kegiatan finalisasi program dan penyusunan bahan praktik sebagai bentuk keseriusan dalam mempersiapkan ujian yang akan dilaksanakan mulai Senin, 21 April 2025 mendatang.
Kegiatan ini difokuskan pada penyusunan instrumen penilaian, skenario pelaksanaan praktik, serta pengecekan persiapan bahan dan sarana yang akan digunakan dalam berbagai mata pelajaran seperti praktik pendidikan agama, PJOK, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Seni Budaya, IPAS, Mulok. Para guru berkerjasama memastikan bahwa materi yang diujikan sesuai dengan kompetensi dasar dan pembelajaran ynag telah diberikan kepada siswa selama tahun ajaran.
Kepala SDN 26 Rabadompu Barat dalam arahannya, menyampaikan pentingnya ujian praktik sebagai bagian dari penilaian autentik yang tidak hanya mengukur aspek kognitif, tetapi juga keterampilan dan sikap siswa. Ia juga mengapresiasi semangat guru-guru yang telah berkolaborasi demi kelancaran dan mutu pelaksanaan ujian.
"Semoga pelaksanaan ujian praktik nanti berjalan lancar, tertib, dan menjadi ajang bagi siswa untuk menunjukan kemampuan terbaiknya dalam hal praktik langsung, bukan hanya diatas kertas ," ujarnya
Kegiatan finalisasi ini akan dilanjutkan dengan brefing teknis kepada siswa, serta simulasi pelaksanaan bila diperlukan. Dengan persiapan yang matang, diharapkan seluruh siswa dapat mengikuti ujian praktik dengan optimal dan penuh percaya diri.