SDN 26 RABADOMPU BARAT KOTA BIMA LUNCURKAN INOVASI "SEMUT MELAH" UNTUK MENCIPTAKAN LINGKUNGAN SEKOLAH YANG BERSIH DAN SEHAT

Rabadompu Barat, 16 April 2025- Dalam upaya menindaklanjuti Program Bapak Walikota Bima, "BISA" (Bersih, Indah, Sehat, dan Asri) SDN 26 Rabadompu Barat secara resmi meluncurkan sebuah inovasi baru yang diberi nama "SEMUT MELAH" yang merupakan akronim dari Semangat memungut dan memilah sampah.

Kegiatan peluncuran inovasi ini berlangsung dengan penuh semangat dan antusias dari seluruh warga sekolah, baik orang tua murid, peserta didik, maupun seluruh dewan guru. Acara dibuka oleh kepala sekolah SDN 26 Rabadompu Barat Kota Bima, yang dalam sambutannya menyampaikan bahwa "SEMUT MELAH"  merupakan langkah nyata sekolah dalam menanamkan nilai- nilai kepedulian terhadap lingkungan sejak dini.

"Inovasi ini bukan sekedar ajakan untuk menjaga kebersihan, tetapi menjadi gerakan bersama agar seluruh warga sekolah memiliki tanggung jawab dalam menciptakan suasana belajar yang nyaman, sehat, dan menyenangkan. kami ingin siswa-siswi kita terbiasa membuang sampah pada tempatnya, menjaga taman sekolah, dan membangun kesadaran akan pentingnya lingkungan hijau" ujar kepala sekolah.

Inovasi "SEMUT MELAH" akan melibatkan berbagai kegiatan rutin seperti gotong royong setiap Bulan, lomba kebersihan antar kelas, penanaman tanaman hias, pengelolaan bank sampah, serta edukasi tentang daur ulang dan pemilahan sampah organik dan anorganik.

Selain itu, siswa juga diajak untuk menjadi agen perubahan lingkungan dengan membentuk tim "SEMUT  MELAH" disetiap kelas yang bertugas  memantau kebersihan dan kerapian area kelas dan sekitarnya.

Para guru dan orang tua siswa menyambut baik inovasi ini,  mereka berharap "SEMUT MELAH" dapat menjadi budaya positif di lingkungan sekolah yang nantinya terbawa hingga ke rumah dan lingkungan masyarakat sekitar.

Dengan semangat kebersamaan dan komitmen semua pihak, "SEMUT MELAH" akan menjadi cerminan sekolah yang tidak saja unggul secara akademik, tetapi juga menjadi contoh dalam membentuk karakter peduli lingkungan bagi generasi muda.