SOSIALISASI BEASISWA PIP BAGI WALI MURID SDN 26 RABADOMPU BARAT

Kota Bima, 16 April 2025- SDN 26 Rabadompu Barat Kota Bima menggelar kegiatan Sosialisasi  Program Indonesia Pintar tahun 2025 kepada wali murid dan peserta didik. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Guru SDN 26 Rabadompu Barat dihadiri oleh kepala sekolah, Dewan Guru, serta orang tua dan siswa yang menjadi calon penerima bantuan.

Sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang menyeluruh tentang tujuan, manfaat serta harapan dari pelaksanaan program beasiswa PIP. Kepala Sekolah dalam sambutannya menjelaskan bahwa Program Indonesia Pintar merupakan program Pemerintah pusat yang bertujuan untuk membantu siswa- siswi dari keluarga kurang mampu  agar tetap dapat melanjutkan pendidikan dengan layak.

"PIP adalah bentuk nyata dari perhatian pemerintah terhadap pendidikan, terutama bagi anak-anak yang berasal dari keluarga pra-sejahtera.  kami berharap bantuan ini tidak hanya dimanfaatkan dengan baik, tetapi juga menjadi motivasi tambahan bagi siswa untuk terus semangat belajar dan berprestasi" jelas kepala Sekolah.

Dalam sesi penyampaian materi, dijelaskan bahwa manfaat utama PIP adalah untuk menunjang kebutuhan pendidikan siswa, buku, pakaian seragam, serta mendukung keberlangsungan pendidikan tampa hambatan finansial. orang tua juga diberikan informasi teknis  mengenai proses pencairan dana, dan pentingnya  peran keluarga dalam mengawasi penggunaan bantuan.

Kegiatan sosialisasi ini berlangsing interaktif, dimana orang tua juga diberikan kesempatan untuk bertanya dan berdiskusi langsung  dengan pihak sekolah. banyak orang tua yang merasa terbantu dengan adanya program indonesia pintar ini dan berkomitmen untuk memanfaatkan bantuan dengan sebaik-baiknya demi kemajuan  prndidikan mereka.

dengan terselenggaranya kegiatan ini, diharapkan seluruh pihak, baik sekolah, orang tua, maupun siswa, dapat bersinergi dalam mendukung pelaksanaan program  indonesia Pintar secara efektif dan tepat sasaan.